Monday, December 14, 2009

PMS & HIV/AIDS

Apa yang Dimaksud dengan Penyakit Menular Seksual (PMS)?
PMS adalah penyakit yang dapat ditularkan dari seseorang kepada orang lain melalui hubungan seksual. Seseorang berisiko tinggi terkena PMS bila melakukan hubungan seksual dengan berganti-ganti pasangan baik melalui vagina, oral maupun anal. Bila tidak diobati dengan benar, penyakit ini dapat berakibat serius bagi kesehatan reproduksi, seperti terjadinya kemandulan, kebutaan pada bayi yang baru lahir bahkan kematian.

Apa saja Tanda dan Gejala PMS?
Karena bentuk dan letak alat kelamin laki-laki berada di luar tubuh, gejala PMS lebih mudah dikenali, dilihat dan dirasakan. Tanda-tanda PMS pada laki-laki antara lain:

  • berupa bintil-bintil berisi cairan,

  • lecet atau borok pada penis/alat kelamin,

  • luka tidak sakit;

  • keras dan berwarna merah pada alat kelamin,

  • adanya kutil atau tumbuh daging seperti jengger ayam,

  • rasa gatal yang hebat sepanjang alat kelamin,

  • rasa sakit yang hebat pada saat kencing,

  • kencing nanah atau darah yang berbau busuk,

  • bengkak panas dan nyeri pada pangkal paha yang kemudian berubah menjadi borok.

Pada perempuan sebagian besar tanpa gejala sehingga sering kali tidak disadari. Jika ada gejala, biasanya berupa antara lain:

  • rasa sakit atau nyeri pada saat kencing atau berhubungan seksual,

  • rasa nyeri pada perut bagian bawah,

  • pengeluaran lendir pada vagina/alat kelamin,

  • keputihan berwarna putih susu, bergumpal dan disertai rasa gatal dan kemerahan pada alat kelamin atau sekitarnya,

  • keputihan yang berbusa, kehijauan, berbau busuk, dan gatal,

  • timbul bercak-bercak darah setelah berhubungan seksual,

  • bintil-bintil berisi cairan,

  • lecet atau borok pada alat kelamin.

Bagaimana Remaja Bisa Terhindar dari PMS?
Bagi remaja yang belum menikah, cara yang paling ampuh adalah tidak melakukan hubungan seksual, saling setia bagi pasangan yang sudah menikah, hindari hubungan seksual yang tidak aman atau beresiko, selalu menggunakan kondom untuk mencegah penularan PMS, selalu menjaga kebersihan alat kelamin.

Apa saja Jenis PMS?
Ada banyak macam penyakit yang bisa digolongkan sebagai PMS. Di Indonesia yang banyak ditemukan saat ini adalah gonore (GO), sifilis (raja singa), herpes kelamin, klamidia, trikomoniasis, kandidiasis vagina, kutil kelamin.

Apakah PMS dapat Diobati?
Kebanyakan PMS dapat diobati, namun ada beberapa yang tidak bisa diobati secara tuntas seperti HIV/AIDS dan herpes kelamin. Jika kita terkena PMS, satu-stunya cara adalah berobat ke dokter atau tenaga kesehatan., jangan mengobati diri sendiri. Selain itu, pasangan kita juga harus diobati agar tidak saling menularkan kembali penyakit tersebut.

Mitos-mitos seputar PMS
Perlu diketahui bahwa PMS tidak dapat dicegah hanya dengan memilih pasangan yang kelihatan bersih penampilannya, mencuci alat kelamin setelah berhubungan seksual, minum jamu-jamuan, minum antibiotik sebelum dan sesudah berhubungan seks.

Apakah HIV/AIDS itu?
AIDS singkatan dari Aquired Immuno Deficiency Syndrome. Penyakit ini adalah kumpulan gejala penyakit akibat menurunnya system kekebalan tubuh. Penyebabnya adalah virus HIV. HIV sendiri adalah singkatan dari Human Immunodeficiency Virus.

Apakah HIV/AIDS Termasuk PMS?
Ya, karena salah satu cara penularannya adalah melalui hubungan seksual. Selain itu HIV dapat menular melalui pemakaian jarum suntik bekas orang yang terinfeksi virus HIV, menerim tranfusi darah yang tercemar HIV atau dari ibu hamil yang terinfeksi virus HIV kepada bayi yang dikandungannya. Di Indonesia penularan HIV/AIDS paling banyak melalui hubungan seksual yang tidak aman serta jarum suntik (bagi pecandu narkoba).

Tanda-tanda dan Gejala HIV/AIDS
Sesudah terjadi infeksi virus HIV, awalnya tidak memperlihatkan gejala-gejala khusus. Beru beberapa minggu sesudah itu orang yang terinfeksi sering menderita penyakit ringan sehari-hari seperti flu atau diare. Pada periode 3-4 tahun kemudian penderita tidak memperlihatkan gejala khas atau disebut sebagai periode tanpa gejala, pada saat ini penderita merasa sehat dan dari luar juga tampak sehat. Sesudahnya, tahun ke 5 atau 6 mulai timbul diare berulang, penurunan berat badan secara mendadak, sering sariawan dimulut, dan terjadi pembengkakan di kelenjar getah bening dan pada akhirnya bisa terjadi berbagai macam penyakit infeksi, kanker dan bahkan kematian.

Bagaimana Bisa Terhindar dari HIV/AIDS?
Lebih aman berhubungan seks dengan pasangan tetap (tidak berganti-ganti pasangan seksual). Hindari hubungan seks di luar nikah. Menggunakan kondom jika melakukan hubungan seksual berisiko tinggi seperti dengan pekerja seks komersial; sedapat mungkin menghindari tranfusi darah yang tidak jelas asalnya; menggunakan alat-alat medis dan non media yang terjamin streril.

Pengobatan HIV/AIDS
Sampai sekarang, belum ditemukan cara pengobatan yang tuntas, saat ini yang ada hanyalah menolong penderita untuk mempertahankan tingkat kesehatan tubuhnya.

Bagaimana Mendeteksi HIV/AIDS
Dengan melakukan tes-tes darah sesuai tahapan perkembangan penyakitnya. Untuk mendeteksi adanya antibodi terhadap virus HIV, yang menunjukkan adanya virus HIV dalam tubuh, dilakukan tes darah dengan cara Elisa sebanyak 2 kali. Kemudian bila hasilnya positif, dilakukan pemeriksaan lebih lanjut dengan cara Western Blot atau Immunofluoresensi.

Mitos yang Salah Seputar HIV/AIDS?
Beberapa mitos yang salah yang sering terjadi di masyarakat adalah bahwa berhubungan sosial dengan penderita HIV/AIDS akan membuat kita tertular, seperti bersalaman, menggunakan WC yang sama, tinggal serumah, atau menggunakan sprei yang sama dengan penderita HIV/AIDS.

Apakah Penderita HIV/AIDS Perlu Dikucilkan?
Sebaikya penderita jangan dikucilkan. Kita perlu tetap memperlakukannya sebagai teman dan tidak merubah sikap karena penyakitnya. Memberi mereka dorongan semangat dan juga memperhatikan keterbatasan keadaan fisiknya dalam bergaul.

Narkoba dan Miras

Apa Hubungannya antara Narkoba dan Miras dengan Kesehatan Repoduksi?
Secara langsung, pecandu narkoba (khususnya mereka yang mempergunakan jarum suntik) dapat menjadi saran penularan HIV/AIDS. Secara tidak langsung narkoba dan miras biasanya terkait erat dengan pergaulan seks bebas. Di samping itu kecanduan obat terlarang pada orang tua akan mengakibatkan bayi lahir dengan ketergantungan obat sehingga harus mengalami perawatan intensif yang mahal. Kebiasaan menggunakan narkoba/miras dapat menurun pada sifat-sifat anak yang dilahirkan, yaitu menjadi peminum dan pecandu, atau mengalami gangguan mental/cacat. Perempuan “pemakai” mempunyai sikap hidup malas dan kekurangan gizi sehingga mengakibatkan bayi dalam kandungan gugur, berat lahir rendah atau cacat.

Bagaimana Menghindarkan Diri dari Jerat Narkoba dan Miras
Jangan pernah berpikir untuk mencoba. Tindakan mencoba merupakan langkah awal untuk terjerumus. Dekatkan diri dengan tuhan. Jadikan keluarga sebagai tempat perlindungan jika menghadapi suatu masalah. Carilah sahabat yang baik. Bergabunglah dengan kelompok yang memiliki tujuan yang positif. Jauhi kelompok yang tidak memiliki tujuan yang jelas.

Apa yang Perlu Dilakukan jika Mengetahui ada Orang yang Kecanduan Disekitarnya?
Ingatlah bahwa masalah narkoba dan miras adalah masalah kita bersama. Semua orang dapat mengalaminya. Karena itu janganlah mengucilkan atau menjauhi mereka yang terkena nakoba dan miras. Sebaliknya rangkulah mereka dan bantulah mereka keluar dari permasalahan tersebut.

Dukunglah dan bantulah keluarga korban untuk bersama-sama menolong korban. Jika mengalami banyak hambatan dalam membantu keluarga korban, rujuklah penanganan korban melalui keluarganya kepada pihak yang memiliki kemampuan untuk itu.

Monday, December 7, 2009

Jelang Tahun Baru, Hotel di Kuta Sudah Penuh

Denpasar - Perayaan tahun baru 2010 di Bali makin diminati wisatawan domestik dan mancanegara. Hotel-hotel di kawasan wisata Kuta mulai dipesan para wisatawan.

Kawasan wisata Kuta menjadi tempat yang paling diminati wisatawan domestik asal Jakarta, Surabaya serta wisatawan mancanegara, seperti Australia. Mereka bakal menghabiskan malam akhir tahun 2009 di tempat wisata yang terkenal dengan pasir putihnya.

Perayaan akhir tahun pun membawa berkah bagi hotel-hotel yang tersebar di kawasan ini. Mulai dari hotel melati hingga berbintang.

General Manajer Hotel Adhi Jaya Putu Hartawan Kusuma mengatakan hotel yang terletak di jalan Kartika Plaza, Kuta ini telah tutup buku untuk akhir tahun 2009. "Semua kamar telah habis dipesan untuk akhir tahun," kata Hartawan.

Hotel yang memiliki kamar sebanyak 75 buah ini memasang tarif sebesar Rp 800 ribu per malam. Namun, tingkat hunian untuk Natal diprediksi mencapai 80 persen. "Kamar hotel mulai penuh pada H-3," ujar Hartawan.

Sementara itu, hotel Hard Rock yang terlelak di jalan Pantai Kuta juga bakal dipenuhi wisatawan domestik dan mancanegara. "Tingkat hunian untuk tahun baru akan terlihat pada dua minggu sebelum akhir tahun.

Tingkat hunian saat ini mencapai 79 persen. Pada perayaan tahun baru, tingkat hunian diprediksi akan mencapai 100 persen. Hotel yang diminati wisatawan domestik serta Australia ini memasang tarif Rp 2,5 juta per malam.

"Mudah-mudahan tingkat hunian sama dengan tahun lalu. Kita akan menggelar pesta tahun baru yang spesial buat para tamu," kata Aulianty.

Xda Stealth, Siluman Hitam dari O2

Jika Anda membuat ratusan keputusan setiap hari, mulai dari pakaian hingga makanan. Tapi satu pilihan biasanya mendahului pilihan lain. Anda tidak bisa memakai celana bahan dan tetap menikmati kenyamanan jeans casual, atau menggunakan taksi dan tetap membayar seharga tiket bis kota . Kabar baiknya adalah peraturan-peraturan tersebut tidak lagi berlaku bagi perangkat-perangkat bergerak.

Xda Stealth yang baru dari O2 memungkinkan Anda untuk memiliki semuanya. Kesan pertamanya, tampilan luar yang mulus dan berwarna jet-black menjadikannya terlihat seperti sebuah PDA yang bergaya. Hingga akhirnya Anda menggeser jari-jari Anda di sepanjang kurva-kurvanya yang mulus dan hanya menekan dengan jempol akan muncul sebuah keypad alphanumeric. Xda Stealth dirancang sesuai dengan kebutuhan para penggunanya yang menjalankan lebih dari satu tugas disaat yang bersamaan, menawarkan kemudahan pakai sebuah ponsel dengan fungsionalitas penuh sebuah perangkat PDA.

Sejak membantu menetapkan kategori ponsel-PDA di Asia Pasifik di tahun 2002, O2 tetap setia pada visinya yaitu memperkenalkan inovasi-inovasi teknologi untuk memenuhi kebutuhan penggunanya. Peluncuran Xda Atom, didasarkan pada sebuah platform rancangan eksklusif, di akhir tahun 2005 adalah sebuah indikator kuat yang fokus pada O2 saja dan perpindahan dari pesaing-pesaing yang menjual produk “me too”.

Produk utama tersebut diikuti oleh Xda Atom Pure dengan edisi terbatas dan Xda Atom Exec yang bertenaga. Xda Stealth meneruskan jalur menanjak dengan men- demonstrasikan komitmen O2 akan visi tunggal mereka, bahkan dengan tidak mengikuti tren industri yang menawarkan perangkat-perangkat tipis yang mengorbankan fungsi-fungsi.

Mark Billington, CEO, O2 Asia Pacific, mengatakan, “Kami merasakan pentingnya membawa fokus kembali ke kebutuhan pelanggan-pelanggan dengan perangkat yang benar-benar menawarkan solusi tapi tetap dengan tampilan yang seksi. Xda Stealth meneruskan kisah merek dan memperluas strategi kami untuk menciptakan jarak yang jelas antara produk kami dengan para pesaing."

Tantangannya adalah menciptakan sebuah perangkat yang menggabungkan antara kemudahan penggunaan sebuah ponsel dengan keunggulan-keunggulan sebuah PDA. “Orang-orang Asia sangat mengemari SMS, dan banyak dari mereka yang menikmati sebuah keypad tradisional.

Di saat yang sama, kami menerima masukan dari pelanggan-pelanggan yang menginginkan kenyamanan sebuah PDA berfitur penuh tapi tidak ingin kehilangan cara penggunakan telepon mereka,” kata Billington. “Xda Stealth memberikan yang terbaik dari kedua dunia bagi para pelanggannya, dan mengundang pengguna baru ke dalam dunia konvergensi bergerak yang menarik.”

Xda Stealth adalah perangkat pertama yang diciptakan oleh O2 dalam sebuah kategori produk baru yang disebut “hybrid”. Billington membayangkan ini merupakan yang pertama kali dalam sebuah jalur panjang perangkat-perangkat O2 yang menggabungkan kemampuan dan sensibilitas terbaik platform bergerak yang berbeda agar dapat lebih baik lagi melayani pelanggan yang kebutuhannya tidak terpenuhi oleh ponsel-PDA, smart phone atau ponsel lainnya yang berdiri sendiri.

Xda Stealth menawarkan sebuah rangkaian yang luas akan aplikasi-aplikasi bisnis dan gaya hidup. Dengan ukuran 110 (p) x 53 (l) x 22,5 (t) mm, dan berbobot hanya 140g, Anda bisa mengakses kemampuan MSN® Messenger, SMS dan email hanya dengan menggunakan keypad alphanumeric 12-tombol yang slide-out dengan satu tangan atau menggunakan layar sentuh 2,4 inci QVGA TFT-LCD, sesuai selera Anda. Sebuah fungsi eZiText yang intuitif memungkinkan Anda untuk semakin menikmati keuntungan-keuntungan layar sentuh dengan sebuah keypad alphanumeric virtual.

Xda Stealth dilengkapi dengan sebuah prosesor Intel XScale® PXA 272 416MHz dan memori onboard Flash ROM sebesar 192MB. Menggunakan platform Windows MobileTM 5.0 dengan Messaging and Security Feature Pack, dan hadir dengan edisi terakhir dari program-program Microsoft® Office untuk Windows Mobile (termasuk Pocket Outlook®, Word Mobile, Excel® Mobile dan PowerPoint® Viewer) dan ActiveSync®. Opsi-opsi konektivitasnya antara lain adalah Wireless LAN 802.11b+g, Bluetooth® SIG v 1.2 dan GSM/GPRS triband

SPESIFIKASI
1. Dimensions : Approx.110(L) x 53(W) x 22.5(T) mm
Weight with battery: 140g

2. Operating System : Microsoft® Windows Mobile® 5.0

3. Processor : Intel XScale® PXA272 Processor at 416 MHz

4. Memory : 192MB Flash ROM, 64MB SD RAM, MiniSD memory card slot

5. Operating time :
Standby: 150 hours
Talk time : up to 4.5 hours

6. Battery : Li-Polymer pack 1300mAh

7. Display : 2.4” TFT LCD display with touch panel, 240 x 320 dots resolution, 65K colour

8. Camera: Colour 2 Megapixels CMOS camera with auto focus, Preview mirror for self portrait, White LED strobe flash, Support still image and video capture

9. Audio: Speakerphone, Audio recorder, Playback support: MIDI, MP3, WMA, WAV, AMR, AAC, AAC+, Ring support: 192-chord polyphonic MIDI, MP3. WMA, WAV, MIDI

10. Connectivity : Built-in Wireless LAN 802.11b/g, Bluetooth®
Mini-USB port, Audio jack ( 10 pin connector), Actual data transfer speed is dependent on range, connection rate, site conditions and network

11. Network Frequency: Tri-band GSM 900/1800/1900
GPRS^

12. Applications:
Microsoft Windows Mobile 5.0 applications :
Microsoft® Office Outlook® Mobile with Direct Push Technology^
Microsoft® Office programs for Windows Mobile®
Pocket MSN®
Internet Explorer Mobile
Windows Media® Player 10 Mobile
Windows ActiveSync 4.0
Calculator
File Explorer
^ Actual data transfer speed is dependent on range, connection rate, site conditions and network

O2 exclusive applications : O2 Autoconfig, O2 Connect, O2 Plus
O2 Phone Plus, O2 AutoInstall

Others: Support Java 2 Micro Edition, ClearVue™ PDF Viewer,
Wireless Manager, eZiText®, Answering Machine, Recorder, Voice Speed Dial, Backup, ZipTool, Photo Editor

Sunday, December 6, 2009

Tersandung Paten, Nasib BlackBerry di Ujung Tanduk

Washington - Produsen BlackBerry, Research in Motion (RIM) tersandung masalah hak paten. Jika terbukti melanggar, ponsel pintar besutan perusahaan asal Kanada yang popularitasnya tengah bersinar itu terancam diblokir di Amerika Serikat (AS).

Gugatan atas tudingan pelanggaran hak paten ini didaftarkan oleh sebuah perusahaan bernama Prism Technologies di pengadilan federal Nebraska. Selain itu, Prism Technologies juga melaporkan masalah ini ke Komisi Perdagangan Internasional (Internasional Trade Commission/ITC).

Laporan ke ITC ini dapat berbuntut pada pemblokiran BlackBerry di Amerika Serikat, yang berarti BlackBerry terancam tidak dapat lagi melenggang di pasaran AS.

Dalam gugatannya, Prism Technologies menuding bahwa Blackberry Enterprise Solution dan sistem autentifikasi nirkabel RIM telah mencederai hak patennya.

Namun untuk membuktikan apakah RIM memang telah melanggar hak paten Prism Technologies, ITC masih membutuhkan waktu sekitar 15 bulan untuk menyelidikinya.

Karyawati Bank Dipecat Gara-gara Pakai Jilbab

Probolinggo - Seorang karyawan BPR Bank Angga Kota Probolinggo bernasib malang. Wanita yang sudah bekerja selama 14 tahun ini dipecat oleh perusahaannya bekerja lantaran memakai jilbab.

"Saya dipaksa membuat surat pengunduran diri oleh pihak perusahaan," ujar korban, Tanty Wijiastuti (36), warga Jalan Mastrib, Senin (7/12/2009).

Tanty menceritakan, dirinyas mulai memakai jilbab sejak tanggal 23 Nopember 2009 lalu. Namun begitu mengetahui karyawatinya memakai jilbab, pimpinan Cabang BPR Bank Angga, Dwi Indrawati memanggilnya.

"Saya kemudian dipanggil oleh Kepala Cabang dan disuruh menghadap Dirut BPR Bank Angga pada tanggal 26 Nopember 2009 terkait pakaian jilbab yang saya pakai itu," katanya.

Ironisnya, begitu korban menghadap Dirut BPR Bank Angga, Angga Suryawijaya, tiba-tiba dirinya langsung dipaksa membuat surat pengunduran diri itu.

"Saya kaget begitu dipaksa membuat surat itu dan disuruh berhenti," tambah Tanty dengan didampingi suaminya, Dwi Santoso.

Salah satu alasan pihak perusahaan melarang karyawannya memakai pakaian jilbab ungkap Tanty, karena 90 persen pemegang sahamnya berasal dari non muslim.

"Salah satu alasannya katanya begitu. Sehingga semua karyawan merasa takut," tandas Tanty yang mengancam akan melaporkan kasus itu ke MUI Kota Probolinggo.

Sebuah Pelampiasan Cita-Cita

Banyak orang ingin menerbangkan helikopter, tetapi tak banyak yang beruntung. Hastanto Sri Margi Widodo dan Agus Lie melampiaskannya lewat aeromodelling. Tidak menerbangkan helikopter sungguhan, helikopter RC pun jadi.

Raut wajah Hastanto Sri Margi Widodo, direktur teknologi informasi (TI) PT Asuransi Bintang Tbk., yang sumringah mendadak berubah serius. Keningnya berkerut. Setelah mengisi bahan bakar nitro pada Heli Trex-nya, ia coba menerbangkannya. Namun, helikopter berukuran mini itu tak juga mengudara. “Ada yang belum tersambung,” keluh Widodo, sapaan akrabnya. Ia lalu mengotak-atik mesin helikopter remote control (RC) miliknya.

Sejenak kemudian, suara deru mesin dan sapuan baling-baling perlahan mulai mengoyak udara di sekitarnya. “Suaranya memang agak keras, jadi lebih nyaman kalau main di lapangan,” kata Widodo, setengah berteriak. Warta Ekonomi yang siang itu berada tak jauh dari Widodo terpaksa menutup telinga.

Tidak berselang menit, helikopter mulai terbang vertikal. Setelah dirasa cukup, lulusan S2 Curtin University of Technology, Australia, ini mulai mengendalikan helikopternya berkeliling lapangan sepak bola yang ada dalam satu kompleks dengan kantornya di kawasan Fatmawati, Jakarta Selatan. “Di luar jam kerja, saya sering berada di lapangan ini untuk menerbangkan helikopter RC,” aku Widodo. Biasanya, ia berada di tempat itu hingga beberapa jam—kadang sendiri, tetapi tak jarang ditemani rekan kerja atau bahkan sopirnya.

Namun, Widodo mengaku beberapa kali mencuri jam kerja hanya untuk bermain aeromodelling. Bahkan, saat pekerjaan sedang menumpuk. Itu dilakukannya untuk menurunkan stres. “Kalau sedang banyak pekerjaan, saya main sekitar 10 menit, lalu kembali lagi bekerja,” bisiknya. Setelah bermain sebentar, ia mengaku pikirannya menjadi lebih segar dan ide pun mengalir lancar.

Widodo menjadikan aeromodelling bagian dari strategi mengelola stres. “Saya sering memaksa staf untuk ikut main helikopter. Pertama kali mereka malu-malu, tetapi setelah dua-tiga kali malah mereka yang meminta,” selorohnya. Bahkan, suatu hari ia pernah membelikan satu set helikopter RC siap terbang untuk para stafnya dan disimpan di kantor. “Saya belikan mereka agar milik saya tidak sering dipakai,” canda Widodo. Sekarang, tambahnya, sebagian stafnya sudah memiliki helikopter RC.

Modifikasi Mainan Mahal

Widodo mengelompokkan dirinya dalam jenis aeromodeller modifikasi. Artinya, ia tipe pemain yang lebih suka mengotak-atik mainannya daripada berakrobatik. “Ada perasaan lebih dari sekadar puas apabila kita bisa mengkreasikan sesuatu dari sebuah heli agar memiliki nilai lebih dibanding yang lain,” aku Widodo.

Setelah membeli seperangkat helikopter RC standar, ia biasanya langsung meng-oprek-nya. Bukan sekadar otak-atik engine, melainkan juga membuat semacam program komputer dan ditanam pada sebuah cip di heli tersebut. Tujuannya, tentu, meningkatkan performa mainan miliknya. Untuk membuat program ini, Widodo butuh waktu dua bulan. Aplikasi ini dibuatnya di sela-sela kesibukannya. “Saya membuat program ini di tengah kesibukan kerja dan saat libur,” cetus moderator forum pehobi aeromodelling di www.gaero.info ini.

Widodo tak pernah pelit, ia sering membagi program yang telah dibangunnya kepada rekan-rekan dalam forum tersebut. “Setiap selesai mengembangkan aplikasi biasanya saya upload ke forum agar yang lain juga bisa mencoba,” ujarnya.

Pengembangan program dan urusan otak-atik mesin helikopter RC, diakuinya, ia pelajari secara otodidak. “Saya belajar dari buku dan situs internet,” jelasnya. Kemampuan mengotak-atik ini memberinya beberapa manfaat, seperti efisien dalam hobi sekaligus meng-upgrade kemampuan “mainan”-nya. Maklum, hobi ini lumayan mahal. Saat heli mengalami crash, misalnya, untuk memperbaiki plus harga suku cadangnya tidak murah. Sekadar informasi, harga seperangkat heli RC siap terbang Rp1,5–45 juta, tergantung spesifikasinya. Adapun ongkos perbaikannya paling murah Rp200.000. “Kalau rusaknya parah, bisa jutaan rupiah,” tandas Widodo.

Untuk pemula, Widodo merekomendasikan membeli heli elektrik seharga Rp5 juta-an. Kalau sudah mahir, lanjut Widodo, pehobi bisa memakai heli berbahan bakar metanol. “Oleh karena bobot dan risikonya, heli dengan bahan bakar metanol disarankan dimainkan oleh pemain yang sudah mahir,” saran ayah dari dua putra dan seorang putri ini.

Ribuan Kali Pecah Berkeping-keping

Pehobi heli RC lainnya adalah Agus Lie. Tidak tanggung-tanggung, Agus bahkan mendirikan PT Hely Tech, produsen heli RC dengan merek e-Hely. Bagi sarjana teknik kimia lulusan Curtin University of Technology, Australia, ini, satu-satunya alasan menggeluti hobi heli RC ialah adrenalin. “Kalau tangan tidak bergetar dan adrenalin tidak naik, saya tak akan main heli,” ungkapnya. Menurut dia, makin rendah terbang heli, adrenalin pun akan makin tinggi. “Saat heli nyaris menyentuh tanah, tangan bisa bergetar kencang karena adrenalin terus naik,” ujar Agus.

Agus termasuk pemain heli RC yang suka berakrobatik—sebuah pilihan berisiko. Ia mengklaim ribuan kali heli-nya jatuh dan hancur berkeping-keping. “Saya sudah habis miliaran rupiah akibat ratusan heli yang rusak atau hancur karena jatuh,” keluhnya. Bukan hanya risiko materi, jika tidak hati-hati, nyawa bisa menjadi taruhan. “Hobi ini butuh konsentrasi karena dengan bobot yang berat bisa memakan korban,” papar pria berkulit putih ini. Bagi penonton yang ingin melihat, tambahnya, lebih aman berada sekitar 10 meter di belakang pemain.

Agus terbilang rajin mengikuti berbagai turnamen aeromodelling, juga yang diadakan di luar negeri. Pada 2008 lalu, misalnya, ia ikut turnamen di Taiwan. “Tahun 2008 saya beberapa kali ikut turnamen di Bogor, Palembang, dan Taiwan,” ujarnya. Tahun sebelumnya, ia ikut kejuaraan di Singapura. Sayangnya, ia baru bisa berjaya di dalam negeri, sedangkan di luar negeri ia baru sebatas berpartisipasi. “Terakhir saya juara II Kejurnas Aeromodelling,” kata pria yang kerap main di Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara, dan Alam Sutera di Tangerang ini, terbahak.

Pelampiasan

Widodo mulai menekuni hobi ini sejak 1998 dan mengaku kian serius pada 2005. “Waktu itu harga seperangkat heli RC sudah mulai terjangkau,” jelas pemilik empat heli ini. Ia menganggap hobinya ini sebagai pelampiasan dari cita-citanya untuk bisa mengemudikan helikopter. “Ini karena saya sejak dulu ingin bisa terbang,” kata Widodo. Ia lalu bercerita mengapa lebih terobsesi terhadap helikopter ketimbang pesawat terbang. “Waktu di Australia, saya pernah mengemudikan pesawat Cessna. Rasanya seperti naik bajaj,” cetus dia.

Sementara itu, Agus menilai menerbangkan helikopter lebih sulit daripada pesawat, sehingga tantangannya pun lebih tinggi. Tidak cuma saat menerbangkan helikopter sungguhan, menerbangkan helikopter RC pun ternyata lebih sulit daripada menerbangkan pesawat RC. Bahkan, Widodo mengaku butuh waktu dua bulan agar fasih mengendalikan helikopter RC. Padahal, saat menerbangkan pesawat RC ia cukup belajar satu bulan.

Selain itu, Widodo dan Agus suka dengan helikopter RC karena bisa diterbangkan di mana saja, baik di kawasan perumahan maupun di tanah lapang. Urai Widodo, “Itu karena helikopter bisa terbang vertikal, sedangkan kalau menerbangkan pesawat RC di perumahan ada penghalang berupa pohon atau rumah, karena terbangnya landai.”

Meski obsesi mengendalikan helikopter sudah tersalurkan, Widodo belum membuang keinginannya membeli sebuah helikopter betulan. Apalagi, harganya tak semahal dulu. “Kini, harga satu unit helikopter ada yang kurang dari Rp1 miliar,” bisik Widodo. Namun, tentu saja, untuk membelinya ia harus melobi sang istri agar berkenan mencairkan dana. “Ini perjuangan berat bagi saya,” pungkasnya, sambil tergelak.

Baru Tahu Kulit Tas Bellezza dari Sogo Emporium Mengelupas

Jakarta - Tanggal 27 November 2009 hari Jumat saya membeli tas jinjing merek Bellezza di Sogo Emporium. Sewaktu membayar saya pastikan pada SPG kalau mau barang baru dan minta dicek kondisinya. Memang barang baru dan cek fisik dan reseliting memang baik.

Tas tersebut baru saya pakai hari Selasa, 02 Desember 2009 dan pada hari Kamis. Baru saya tahu kalau kulit tali jinjingnya mengelupas.

Esok harinya, Jumat sore sekitar pukul 18.10 langsung saya bawa kembali ke kounter tas di Sogo Emporium. Penjaga kounter tersebut lagi tidak di tempat. Pada SPG yang berada di sana saya cerita dan tunjukkan tas yang kulitnya rusak dalam empat hari pakai. Kalau sebulan mungkin kulitnya habis terkelupas semua.

Saya minta diganti baru karena tas tersebut memang sudah rusak kulitnya dari awal. Hanya karena tidak disentuh sehingga kelihatan masih bagus. Tetapi, setelah dipakai baru mengelupas terus.

Setelah dibantu mencari teman-temannya baru dibilang kalau SPG tidak masuk kerja karena sakit. Saya sudah menunggu berdiri hampir 20 menit dan saya minta beretemu Store Manager. Tunggu lagi lama banget. Tambah lagi 15 menit.

Datanglah Ibu Silvi. Saya cerita lagi dari awal dan permintaan saya. Saya dijelaskan kalau barang yang dijual di Sogo adalah konsinyasi sehingga kalau mau tukar barang pun harus proses ke supplier. Kalau memang diganti baru diganti.

Saya kaget sekali dan saya tegaskan kalau saya beli tas di Sogo, yang saya tahu service dari Sogo, urusan barang dapat dari mana bukan urusan saya. Ganti atau tidak dari supplier adalah masalah internal Sogo dan supplier. Tidak ada kaitan dengan saya.

Jelas-jelas barang yang dijual ke saya lewat Sogo adalah barang yang rusak. Ibu Silvi tetap bertahan kalau pun ada barang (dan memang ada barang) beliau tidak dapat menggantikan untuk saya. Beliau takut kalau tidak diganti akan jadi bebannya (atau Sogo?).

Beliau minta nama dan nomor HP saya dan berjanji akan menindaklanjuti masalah ini. Saya mengatakan saya kecewa sekali kalau masalah kecil begitu harus lewat proses panjang. Saya sendiri juga tidak berharap banyak setelah tahu kalau ternyata pelayanan Sogo tidak sekelas nama besarnya.

Salam,
Ginli
M Karang V4U No 49 Jakarta Utara
ginlikho@yahoo.com
08161968745

Dipenjara, Jennifer Dunn Merengek Minta Pulang

Jakarta Nasibnya tak kunjung jelas, artis pendatang baru, Jennifer Dunn, mulai galau. Jennifer merengek minta agar segera dipulangkan.

Jennifer yang juga tersangka kasus dugaan penyalahgunaan narkoba, sejak Oktober 2009 lalu memang menjadi tahanan Polda Metro Jaya. Karena statusnya yang tersangka kasus narkoba, Jennifer tak bisa mendapatkan tahanan luar.

"Katanya dia mau pulang, nggak betah kali yah," jelas Sunan Kalijaga, pengacara Jennifer saat dihubungi detikhot lewat telepon genggamnya, Senin (7/12/2009).

Perempuan berusia 20 tahun itu merasa kalau perkembangan kasusnya terlalu lama diulur-ulur. Sunan menuturkan, minggu lalu sebenarnya berkas penyidikan Jennifer sudah dilimpahkan dari kepolisian ke kejaksaan. Namun karena sejumlah tersangka mulai tertangkap dan berkaitan dengan kasusnya Jennifer, maka berkas tersebut dikembalikan lagi.

"karena banyak yang ketangkep lagi, makanya berkasnya harus dilengkapi, dibalikin laga di polisi," imbuhnya.

Pada 12 Oktober 2009 lalu, polisi menemukan tujuh butir pil ekstasi di kamar kost Jennifer di Jalan Jeruk Purut, Jakarta Selatan. Sementara di kamar manajernya ditemukan satu paket shabu dan alat hisapnya.

Jennifer disangka melanggar pasal 65 UU no 5 tahun 1997 tentang psikotropika dengan hukuman paling lama lima tahun penjara dan denda Rp 100 juta.

Perias Terkenal Tien Santoso Tutup Usia

Jakarta - Perias pengantin nasional terkenal, Tien Santoso, meninggal dunia di usia 59 tahun. Almarhumah akan dimakamkan selepas salat zuhur.

Menurut staf sanggar Tien Santoso, Anggi, almarhum tutup usia pukul 03.57 di RS Medistra karena sakit. "Jenazah nantinya akan dibawa ke rumah duka di Jl Guntur sebelum dimakamkan di TPU Karet.

Dalam website pribadinya, Tien Santoso yang lahir di Madiun 11 November 1950 ini telah menggeluti rias pengantin sejak belia.

Tien dipercaya untuk menangani di antaranya pernikahan putra presiden pertama RI, Bayu Soekarnoputra, putri proklamator, Halida Hatta, hingga Alissa Abdurrahman Wahid, juga putra mantan Wapres Try Sutrisno, putri mantan Menlu Ali Alatas hingga keluarga orang kenamaan Sudwikatmono. Begitu juga puluhan pasangan artis dari Vina Panduwinata, Onky-Paula, Maudy Koesnadi, Memes, hingga Kristina.

Tien juga tercatat sebagai dosen di Jurusan Tata Rias Universitas Negeri Jakarta (UNJ) dan aktif di berbagai organisasi seperti Asosiasi Spa Indonesia (ASPI), Tiara Kusuma, Organisasi Himpunan Ahli Rias Pengantin Indonesia.

Penghargaan yang pernah didapat Tien antara lain Anugrah Piagam Bhakti Budaya, Dharma Budaya, Kridha Budaya, Pakarti Budaya, dan Bintang Mas ke-3 dari Pusat Lembaga Kebudayaan Jawi Surakarta, Kartini Award 2004 dari Iwapi, dan Satya Lencana dari Presiden RI pada 2004.

Video Seks Mantan Kekasih Diumbar di Facebook

Austin - Rekaman video seksual seringkali membawa petakajika t ersebar pada publik umum. Inilah yang menimpa seorang wanita di Austin, Amerika Serikat, yang harus menghadapi kenyataan video seksnya dengan mantan pacar, di-posting di Facebook.

Malu bukan kepalang, korban yang dirahasiakan namanya segera lapor pada polisi setempat. Ia berkisah bahwa dulu, memang ia pernah berhubungan intim dengan mantan kekasihnya yang bernama James DeLosSantos.

Nah, rupanya saat itu, korban kurang waspada. Sebab tanpa sepengetahuannya, sang mantan sempat merekam berbagai aksi intim mereka.

Sesudah mereka berpisah, tersangka nekat mem-posting adegan mesum tersebut di Facebook. Korban pun kaget ketika melihat video itu terpampang di account Facebook mantan pacarnya.

Segera saja polisi memburu DeLosSantos. Dan dalam waktu singkat tersangka berhasil dibekuk. Dia berkilah memposting video cabul itu tanpa sengaja dan juga menampik wanita yang ada dalam rekaman adalah bekas kekasihnya.

Namun tetap saja tersangka terancam hukuman penjara sampai dua tahun dan denda sebesar US$ 10.000, dengan tuduhan melakukan aksi rekaman terlarang.

Bom Setara 7 Kg TNT Ditemukan di Lokasi Kecelakaan

Uglovka - Kereta Api (KA) di Rusia tergelincir hingga menewaskan lusinan orang. Bahan peledak ditemukan di lokasi tergelincirnya KA itu.

Badan intelijen Rusia, Federal Security Service (FSB) mengatakan temuan awal menunjukkan adanya tanda-tanda bahan-bahan peledak.

"Pakar kriminal mengatakan berdasarkan temuan awal ditemukan bom setara 7 kilogram TNT," ujar Kepala FSB Alexander Bortnikov ketika melapor kepada Presiden Rusia Dmitry Medvedev seperti dilansir dari Reuters, Minggu (29/11/2009).

Penyidik mengatakan mereka menemukan serpihan yang dipercaya sebagai bom dan membuka kasus kriminal ini mengarah kepada dugaan aksi terorisme. Sejauh ini belum ada yang mengaku bertanggung jawab atas kecelakaan ini.

Tak lama setelah pernyataan Kepala FSB, terjadi ledakan kedua di tempat tergelincirnya kereta. Ledakan yang daya ledaknya lebih rendah ini tak menimbulkan korban jiwa atau korban luka.

Menurut kepala perusahaan kereta api Rusia Russian Railways, Vladimir Yakunin ledakan kedua terjadi pada pukul 14.00 WIB.

14 Gerbong KA Nevsky Express yang membawa 682 penumpang dan 29 awak tergelincir di rel dekat Desa Uglovka, antara Moscow dan St Petersburg pada Jumat malam waktu setempat. Tepatnya 350 km di utara Moscow.

Kementerian Darurat Rusia mengatakan sedikitnya 26 orang tewas akibat kecelakaan ini dan 18 orang masih hilang, serta 96 orang lainnya luka-luka. Sementara organisasi SAR mengatakan korban tewas sudah mencapai 39 orang.

Putra Staf KBRI Rusia Tewas dalam Tabrakan Mobil di Dekat Moskow

Moskow - Anak lelaki seorang staf Kedubes RI di Rusia mengalami kecelakaan mobil hingga meninggal dunia di dekat Moskow.

Penjelasan ini disampaikan oleh seorang petugas KBRI pada media Rusia, RIA Novosti, Senin (7/12/2009) guna meluruskan informasi dari sumber kepolisian sebelumnya yang menyebutkan korban tewas adalah anak Dubes RI di Rusia.

"Dia bukan putra Dubes, namun anak dari staf Kedubes," kata petugas Kedubes tersebut.

Kecelakaan mobil itu melibatkan mobil Zhiguli dan sedan Honda Civic. Keduanya bertabrakan di jalan tol Borovskoye, dekat Moskow, pada pukul 01.00 waktu setempat, Minggu (6/12). Seorang polisi Rusia yang mengendarai Zhiguli dan seorang WNI yang mengendarai Civic, tewas di lokasi.

Dua penumpang lainnya juga tewas, sedangkan dua lainnya terluka. Polisi lalu lintas masih menyelidiki penyebab kecelakaan maut itu.

Friday, December 4, 2009

Memonitor Server Anda Dengan Shell Script

Setiap orang tidak ingin servernya down tanpa diketahuinya. Kalau pun down, maka ingin cepat-cepat terdeteksi. Alert down dapat yang dikirim lewat email atau sms.
Karena itu memonitor ALIVE server sangatlah perlu. Dalam kesempatan ini, saya akan perkenalkan bagaimana memonitor server dengan shell script sederhana. 
Shell script ini dapat dijalankan di mana saja, asal anda mempunyai OS yang berbasis Unix, seperti Linux/FreeBSD/Unix. Saat ini hampir semua server mempunyai programming shell script.
1. #!/bin/bash
2.
3. # Masukkan IP address atau Host, pisahkan dengan spase
4. HOSTS="shoim.web.id"
5.
6. # no ping request
7. COUNT=1
8.
9. # Kirim Email
10. SUBJECT="Ping gagal"
11. EMAILID="info@shoim.web.id"
12. for myHost in $HOSTS
13. do
14. count=$(ping -c $COUNT $myHost | grep 'received' | awk -F',' '{ print }' | awk '{ print }')
15. if [ $count -eq 0 ]; then
16. # 100% failed
17. echo "Host : $myHost is down (ping failed) at $(date)" | mail -s "$SUBJECT" $EMAILID
18. fi
19. done
Nilai HOSTS adalah deretan array server yang ingin kita monitor. Dapat anda isi dengan IP Address atau nama Host. Nilai COUNT adalah jumlah paket yang akan dikirim dengan signal ping. Dalam program ini kita ambil nilainya adalah 1. Apabila paket ping yang dikirim ada respon, maka server Up alias tidak ada masalah. Apabila tidak ada respon maka dianggap server Down. Ketika server ketahuan Down, maka akan dikirim alert email ke EMAILID.
Install shell script ini di crontab, lakukan monitoring setiap 5 menit sekali atau sesuai dengan kebutuhan anda. Sudah tentu script ini dapat anda kembangkan agar lebih canggih dengan fungsi-fungsi seperti pencatatan monitor ke log file. atau dengan webinterface. Selamat mencoba.

Awas Montir Abal-Abal

HATI-HATI bila hendak memanggil montir di lokasi wisata, seperti kawasan Puncak, Bogor, Jawa Barat. Pasalnya, kita bisa dikerjai sekomplotan lelaki yang main bongkar onderdil sebelum tahu persis kerusakannya. Selain itu, mereka juga main pukul harga setelah pekerjaan kelar.
Aksi komplotan montir abal-abal ini mereka berpencar untuk mobil wisatawan yang sedang mengalami kerusakan di jalan. Jika ada calon mangsa, mereka saling berkomunikasi baik lewat HP maupun dijemput pakai sepeda motor.
Modusnya mereka setengah memaksa pemilik mobil agar bisa mengecek kerusakannya. Tanpa banyak kata lagi, mereka langsung membongkar komponen kendaraan. Setelah diketahui kerusakannya, mereka baru main pukul harga kepada pemilik.
“Kijang saya cuma rusak pada sill rem roda kiri depan, namun diminta biaya Rp450.000. Padahal, kalau diperbaiki di bengkel di Jakarta, ongkosnya cuma sekitar Rp100 ribu,” ujar Zainudin, warga Kemayoran, Jakarta Pusat.
Nasib serupa juga dialami sejumlah warga dari Jakarta. “Mobil saya mogok saat menginap di vila kawasan Cisarua. Lalu saya memanggil lelaki bersepeda motor yang berpakaian seperti montir. Rupanya dia langsung mengontak teman-temannya yang datang sebanyak 10 orang. Cuma dua orang yang turun tangan, selebihnya cuma nongkrong di sekitar mobil untuk membuat kita ciut nyali.
Setelah diketahui kerusakannya adalah platina, saya disuruh bayar Rp350.000. Padahal harga suku cadang itu cuma Rp75.000,” papar Hadi, pemilik Suzuki Futura dari Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Menurut sejumlah pengelola bengkel jalanan di kawasan Puncak, jika mobil mengalami mogok sebaiknya berhubungan langsung dengan montir yang mangkal di bengkel. “Jangan mau ditawari jasa servis oleh montir abal-abal, baik yang naik motor maupun jalan kaki. Mereka sudah berkomplot untuk mengerjai pemilik kendaraan dengan cara main pukul harga setelah kendaraan diacak-acak lebih dulu,” ujar Daroji, pemilik bengkel di kawasan Cipayung, Bogor.

Hawk TNI AU Tembakkan Roket


Dalam suasana pagi buta, di mana orang masih terlelap tidur, satu flight pesawat Hawk 109/209 dari Skadron Udara 12 Lanud Pekanbaru, yang terdiri dari tiga pesawat, menembakan roket-roket FFAR (Fin Folding Aerial Rocket) 2.75 inci, pada sasaran musuh di darat.

Penembakan tersebut dilakukan saat berlangsung Latihan PPRC (Pasukan Pemukul Reaksi Cepat) yang dilaksanakan oleh Pasukan Gabungan TNI AD, AL dan AU di wilayah Banten, Kamis (3/12).

Dalam latihan ini, selain empat pesawat tempur Hawk 109/209, TNI Angkatan Udara juga melibatkan tiga pesawat C-130 Hercules dengan menerjungkan pasukan dari personel Kostrad, satu C-130 BT (Air Refueling), satu F-27 Fokker sebagai Kodal, satu Cassa C-212 sebagai pesawat intai/foto serta satu NAS-332 sebagai pesawat SAR Tempur yang didukung oleh satu regu Paskhas (pasukan Khas) TNI AU.

Pemuda Ancam Bunuh 3000 Orang via Facebook

Berbekal akun palsu yang dibuatnya di Facebook, Dyron L Hart mengancam akan membantai orang kulit hitam. Terbukti bersalah, pria asal Missisippi yang sebenarnya juga berkulit hitam ini, dikenai hukuman percobaan 3 tahun dalam proses pengadilan.

Hart juga harus menjalani beragam progam sosial dan denda sebanyak US$1000. Menurut dokumen pengadilan di US District Court, Hart mengakui bahwa pada tahun 2008, ia mengkreasi akun Facebook dengan nama dan foto palsu, seolah-olah ia mengagungkan supremasi ras kulit putih.

Dilansir ThaiIndian, ia berpura-pura marah besar terkait terpilihnya Barack Obama sebagai presiden kulit hitam pertama AS.

Melalui Facebook, dia menebar ancaman akan menghabisi para mahasiswa Afro Amerika di perguruan tinggi bernama Nicholls State University. Lebih gila lagi, dia mengklaim bakal membunuh sampai 3000 orang kulit hitam dalam kurun waktu sebulan.

Ancaman via Facebook ini mengundang perhatian biro investigasi Federal Bureau of Investigation (FBI). Setelah melalui proses investigasi, Hart ditangkap dan diseret ke pengadilan.

Jelas sebagian pihak terkaget-kaget karena tersangka ternyata juga orang Afro Afrika. Sepertinya dia berbuat ulah tersebut untuk menjelek-jelekkan orang kulit putih.

Ini Dia Domain Negara Paling Berbahaya di Internet

Perusahaan kemananan komputer dan internet McAfee merilis daftar negara yang memiliki domain paling berbahaya untuk ditelusuri. Berbahaya di sini berarti, ia telah dijamah tangan-tangan nakal yang mengakibatkan penggunanya merugi.

Selain karena rawan akan aksi pencurian identitas (phising) dan pop-up yang berlebihan, domain-domain di bawah ini juga bisa menginfeksi komputer pemakainya dengan virus.

Studi yang dilakukan McAfee ini mengungkap bahwa domain yang dimiliki oleh Kamerun (.cm) menduduki posisi pertama dalam urutan domain negara paling berbahaya dengan angka risiko mencapai 36,7%. Hal ini disinyalir disebabkan bahwa banyak pelaku kriminal cyber yang sengaja menciptakan situs dengan typo palsu untuk domain .com yang laris dipakai.

Di urutan kedua daftar ini ditempati oleh domain milik China (.cn), diikuti Samoa (.ws) dan Filipina (.ph). Sedang di urutan ke-5 ada domain milik negara yang kini sudah tak ada, yakni Uni Soviet (.su).

Posisi puncak yang diraih Kamerun menggantikan tempat Hongkong yang pada tahun 2008 lalu menjadi juara domain paling rawan. Hongkong sendiri kini berada di urutan ke 34 karena turun tangan pemerintah yang segera mengambil aksi tegas.

Lantas domain apa yang paling aman di belantara internet? Dilansir detiKINET dari LA Times, Jumat (3/12/2009), tahta ini ternyata jatuh di negara Jepang (.jp) dengan hanya 0,1% dari situs-situsnya yang mengandung ancaman keamanan. Ada di dalam urutan berikutnya yakni Irlandia (.ie), Kroasia (.hr), Luksemburg (.lu) dan Vanuatu (.vu).

Thursday, December 3, 2009

Anggota Hewan Yang Terhormat

Apa yang terjadi jika kata “anggota dewan yang terhormat” kepleset jadi “anggota hewan yang terhormat”?

Ini fakta kejadian terjadi di Kabupaten Indragiri Hulu dan benar-benar di depan anggota dewan (DPRD).

Sosialisasi Undang-undang (UU) Lalu Lintas Nomor 22 tahun 2009 yang dilakukan Satuan Lalu Lintas Polres Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) kepada 35 anggota DPRD, Rabu (2/12) berakhir ricuh.

Pangkal masalahnya, Kasat Lantas Polres Inhu AKP Tri Laksono SH MM dinilai telah melecehkan lembaga legislatif itu. Kapolres Inhu AKBP Hermansyah pun harus turun tangan untuk meminta maaf.

Kemarin, DPRD Inhu mengagendakan waktu khusus bagi Satuan Lalu Lintas Polres Inhu untuk melakukan sosialisasi UU Nomor 22 tahun 2009 kepada seluruh anggota dewan. Pertemuan itu berlangsung setelah rapat paripurna dewan dengan agenda mendengar pidato pengantar nota keuangan daerah Kabupaten Inhu yang disampaikan Sekda Inhu Drs Tengku Razmara MSi.

Awalnya, acara sosialisasi yang dipimpin Wakil Ketua DPRD Inhu Zaharman Kaz dan H Buchari itu berjalan lancar. Kasat Lantas AKP Tri Laksono mengawali kegiatan itu dengan memperkenalkan diri. Dia memandu acara sosialisasi dalam suasana cukup akrab. Perwira yang memiliki karir cukup cemerlang di institusi Polri itu pun kemudian salah sebut dengan mengucapkan kalimat ‘’anggota hewan yang terhormat’’. Namun sepertinya belum ada yang tahu karena saat itu belum ada anggota dewan yang mempersoalkan.

Kemudian, Tri Laksono menanyakan apakah semua anggota dewan sudah memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM) atau belum? Bagi yang belum dimintanya mengacungkan tangan. Saat itu tampak dua anggota dewan, Aminah Susilo dan Juanda mengacungkan tangan sebagai tanda belum memiliki SIM.

Dalam sosialisasi itu, Kasat Lantas tidak banyak membicarakan tentang Undang-undang Lalu Lintas. Melainkan memutarkan sebuah lagu dari grup band D’masiv berjudul ‘’Jangan Menyerah’’. Setelah mendengarkan lagu itu, Tri Laksono mengajak anggota dewan merenungkan hidup yang hanya sementara, serta jangan mudah menyerah seperti makna yang terkandung dari lirik lagu itu.

Lebih kurang satu jam acara itu berjalan dengan hal-hal yang tidak bisa diterima oleh anggota dewan. Sekitar pukul 12.30 WIB, Ivan Rifki SH, salah seorang anggota dewan yang tidak tahan dengan kondisi itu berdiri dan memukul meja, hal itu diikuti beberapa anggota dewan lainnya.

Bahkan akibat tidak mampu menahan emosi, anggota dewan lainnya, Juanda melempar papan nama di mejanya ke arah depan, sementara di bagian belakang ada anggota dewan yang melempar gelas minuman ke kaca pintu hingga pecah.

Kericuhan pun semakin memanas. Kasatlantas meresponnya dengan meminta maaf kepada anggota dewan yang sudah emosi. Tampak yang sangat emosi waktu itu Aminah Susilo, Yuridis dan sejumlah anggota lain yang kemudian meninggalkan ruangan pertemuan.

Insiden itu kemudian dilaporkan kepada Kapolres Inhu AKBP Hermansyah, sedangkan Kasat Lantas meninggalkan Kantor DPRD Inhu. Sekitar pukul 15.00 WIB, Kapolres datang ke gedung DPRD Inhu bersama Kasat Lantas AKP Tri Laksono, didampingi Kasat Intel AKP Prihatin dan sejumlah personel.

Dalam pertemuan itu, Kapolres Inhu meminta maaf kepada seluruh anggota dewan atas insiden tersebut. ‘’Disengaja atau tidak, ini pelajaran bagi anggota kami, karena kalau berucap itu harus jelas agar tidak menimbulkan salah persepsi,’’ kata Kapolres Inhu AKBP Hermansyah.

Hermansyah yang sudah mendengar kronologis peristiwa itu dari pimpinan rapat sudah melaporkannya ke Kapolda Riau sebagai bahan pertimbangan. Sebab kewenangan pejabat setingkat Kasat ada pada Kapolda.

Menurut Kapolres, insiden itu mungkin saja disebabkan faktor kelelahan, sebab malam sebelum sosialisasi ia menugaskan Kasat Lantas untuk patroli ke Kecamatan Batang Gansal sampai Rabu (2/12) dinihari, kemudian pagi harinya langsung apel dan datang ke Kantor DPRD Inhu untuk sosialisasi.

Ketua DPRD Inhu Marpoli berharap insiden itu ada hikmahnya dan tidak terulang lagi ke depan. ‘’Kapolres juga sudah menyampaikan permintaan maaf, jadi marilah ke depan kita seiring sejalan, dan jangan sampai hal ini terulang lagi,’’ kata Marpoli.

Sementara itu salah seorang anggota dewan yang diberi giliran menyampaikan uneg-uneg mereka, Ivan Rifki membantah jika apa yang sudah dilakukan Kasat Lantas itu karena khilaf. “Saya sendiri mendengar kalimat ‘anggota hewan’ diucapkan Kasat Lantas lebih dari lima kali,’’ ujarnya.

Dia beranggapan sosialisasi UU Lalu lintas pada masyarakat dan anggota dewan memang perlu, namun acara sosialisasi dinilai telah menyimpang dan tidak ada kaitannya dengan UU Lalu Lintas.

“Saat sosialisasi dia (Kasat Lantas) lebih membanggakan pengalaman hidupnya, siapa orangtuanya. Anehnya lagi dia memperdengarkan lagu-lagu dan menyuruh kami merenungkan hidup, seolah kami ini berandalan,’’ tegas Ivan.

Kritik keras juga disampaikan, Adhila Ansori yang memohon kasus itu diusut tuntas oleh kepolisian. Ia tidak mau hanya ada permintaan maaf dari Kapolres. ‘’Kami ini wakil rakyat yang dipilih oleh rakyat, yang dilecehkan ini rakyat Inhu. Dengan kami dia (Kasatlantas, red) tidak menghargai apalagi dengan rakyat,’’ katanya.

Sementara anggota dewan lainnya, Suradi juga mengaku mendengar langsung perkataan yang diucapkan Tri Laksono tiga kali berturut-turut dan yang keempat baru diucapkan anggota dewan. Oleh karena itu dia meminta setelah Kapolres pulang dari gedung DPRD, agar memerintahkan Kasatlantas angkat koper.

“Saya juga asal Jawa Timur, sangat jauh ‘de’ dan ‘he’ itu. Kalau ‘de’ itu diucapkan agak lebih medok. Dia bukan khilaf itu. Kalaupun sempat menangis minta maaf tadi, yang keluar itu airmata buaya. Jadi setelah Bapak pulang dari sini, suruh dia angkat koper dan usir dari Inhu ini, karena dia itu oknum hanya bikin malu,’’ kata Suradi kepada Kapolres.

Menjawab pernyataan anggota dewan itu, Kapolres menyebutkan, mengenai sosialisasi setiap orang punya cara yang berbeda, namun demikian pihaknya tetap akan menurunkan tim Pam Internal untuk mengusut kasus tersebut.

Bupati Inhu Drs H Mujtahid Thalib saat dihubungi Riau Pos mengaku kaget atas insiden yang terjadi antara Kasatlantas Polres Inhu dengan anggota DPRD. “Yang jelas kita menyesalkan ketelanjuran Kasat Lantas, padahal dia kan mau sosialisasi, harusnya jangan seolah menggurui apalagi menyindir, sosialisasikan saja undang-undang itu,’’ kata Bupati yang saat dihubungi masih berada di luar kota.

Bupati menambahkan, dengan adanya permintaan maaf dari Kapolres kepada DPRD, pihaknya berharap anggota dewan bisa memberikan maaf dan jangan sampai persoalan tersebut sampai meruncing, sebab itu akan sangat memalukan.

“Kita menyadari bagaimana perasaan anggota dewan dibegitukan. Tersinggung wajar, namun kita berharap dewan memberikan maaf,’’ tambah Bupati yang juga meminta Kapolres menyikapi tindakan anggotanya tersebut.

Tak Bermaksud Menghina
Kasat Lantas AKP Tri Laksono saat dihubungi terkait masalah ini mengakui telah salah mengucapkan kalimat ‘’anggota hewan yang terhormat’’, tapi itu diucapkan dengan tidak sengaja. “Tidak terniat sedikitpun di hati saya untuk menghina atau melecehkan anggota dewan, kata hewan itu terucap dengan tidak sengaja,’’ kata Tri Laksono yang mengaku dalam kondisi capek waktu memberikan sosialisasi di DPRD Inhu.

“Karena malamnya saya patroli, dan pulangnya Subuh. Kemudian pagi apel, dan langsung sosialisasi ke salah satu perusahaan di Batang Gansal dan dilanjutkan sosialisasi di DPRD,’’ ujarnya menambahkan.

AKP Tri Laksono baru bertugas di Inhu menggantikan AKP H Ali Dahmar pada tanggal 4 Juni 2009 lalu. Sebelumnya, perwira asal Jawa Timur itu bertugas di Dal Pers Polda Riau.

Krisdayanti Jadi Tersangka

Diva pop Indonesia, Krisdayanti (KD) kena batunya. Penyidik dari Polda Metro Jaya menetapkan dirinya sebagai tersangka, Selasa (5/5).

Kasus pidana adik kandung penyanyi Yunni Shara tersebut, mendapat respon aparat berwajib karena telah menuduh lawan seterunya, Roro Rachmawati, melakukan perdagangan manusia (traficking).

“Saya bersyukur perjuangan saya yang tak mengenal lelah ini, akhirnya membuahkan hasil. Ya, meski harus menunggu satu tahun lebih. Yang jelas, tudingan KD benar-benar merusak nama baik saya,” jelas Roro saat dihubungi Pos Kota.

Wanita pengusaha jasa babbysiter yang juga dikenal sebagai penyanyi itu, mengaku dirugikan secara material dan non material. “Saya membangun usaha itu sepuluh tahun lebih. Sejauh ini nggak ada masalah. Nah, kenapa KD berani sembarangan menuduh saya seperti itu?” tegasnya.

BELUM TAHU
Sementara itu, KD melalui kuasa hukumnya, Taripar Simanjuntak, mengaku belum tahu seputar kabar pengubahan status kliennya dari saksi menjadi tersangka. “Coba nantilah akan saya tanyakan ke klien saya,” tuturnya, singkat.

Lingkaran

Dalam geometri Euklid, sebuah lingkaran adalah himpunan semua titik pada bidang dalam jarak tertentu, yang disebut jari-jari, dari suatu titik tertentu, yang disebut pusat. Lingkaran adalah contoh dari kurva tertutup sederhana, membagi bidang menjadi bagian dalam dan bagian luar.

Elemen lingkaran

Elemen-elemen yang terdapat pada lingkaran, yaitu sbb:

  • n sebuah titik di dalam lingkaran yang menjadi acuan untuk menentukan jarak terhadap himpunan titik yang membangun lingkaran sehingga sama. JElemen lngkiaran yang berupa titik, yaitu :
    1. Titik pusat (P)
      merupakaarak antara titik pusat dengan lingkaran harganya konstan dan disebut jari-jari.
  • Elemen lingkaran yang berupa garisan, yaitu :
    1. Jari-jari (R)
      merupakan garis lurus yang menghubungkan titik pusat dengan lingkaran.
    2. Tali busur
      merupakan garis lurus di dalam lingkaran yang memotong lingkaran pada dua titik yang berbeda (TB).
    3. Busur (B)
      merupakan garis lengkung baik terbuka, maupun tertutup yang berimpit dengan lingkaran.
    4. Keliling lingkaran (K)
      merupakan busur terpanjang pada lingkaran.
    5. Diameter (D)
      merupakan tali busur terbesar yang panjangnya adalah dua kali dari jari-jarinya. Diameter ini membagi lingkaran sama luas.
  • Elemen lingkaran yang berupa luasan, yaitu :
    1. Juring (J)
      merupakan daerah pada lingkaran yang dibatasi oleh busur dan dua buah jari-jari yang berada pada kedua ujungnya.
    2. Tembereng (T)
      merupakan daerah pada lingkaran yang dibatasi oleh sebuah busur dengan tali busurnya.
    3. Cakram (C)
      merupakan semua daerah yang berada di dalam lingkaran. Luasnya yaitu jari-jari kuadrat dikalikan dengan pi. Cakram merupakan juring terbesar.

[sunting] Persamaan

Suatu lingkaran memiliki persamaan

(x - x_0)^2 + (y - y_0)^2 = R^2 \!

dengan R\! adalah jari-jari lingkaran dan (x_0,y_0)\! adalah koordinat pusat lingkaran.

[sunting] Persamaan parametrik

Lingkaran dapat pula dirumuskan dalam suatu persamaan parameterik, yaitu

x = x_0 + R \cos(t) \!
y = y_0 + R \sin(t) \!

yang apabila dibiarkan menjalani t akan dibuat suatu lintasan berbentuk lingkaran dalam ruang x-y.

[sunting] Luas lingkaran

Luas lingkaran

Luas lingkaran memiliki rumus

A = \pi R^2 \!

yang dapat diturunkan dengan melakukan integrasi elemen luas suatu lingkaran

dA = rd\theta\ dr

dalam koordinat polar, yaitu

\int dA = \int_{r=0}^R \int_{\theta=0}^{2\pi} rd\theta\ dr = \int_{r=0}^R rdr \int_{\theta=0}^{2\pi} d\theta  = \frac 1 2 (R^2-0^2) \ (2\pi-0) = \pi R^2 \!

Dengan cara yang sama dapat pula dihitung luas setengah lingkaran, seperempat lingkaran, dan bagian-bagian lingkaran. Juga tidak ketinggalan dapat dihitung luas suatu cincin lingkaran dengan jari-jari dalam R_1\! dan jari-jari luar R_2\!.

[sunting] Penjumlahan elemen juring

Area of a circle.svg

Luas lingkaran dapat dihitung dengan memotong-motongnya sebagai elemen-elemen dari suatu juring untuk kemudian disusun ulang menjadi sebuah persegi panjang yang luasnya dapat dengan mudah dihitung. Dalam gambar r berarti sama dengan R yaitu jari-jari lingkaran.

[sunting] Luas juring

Luas juring suatu lingkaran dapat dihitung apabila luas lingkaran dijadikan fungsi dari R dan θ, yaitu;

A(R,\theta) = \frac 1 2 R^2 \theta \!

dengan batasan nilai θ adalah antara 0 dan . Saat θ bernilai , juring yang dihitung adalah juring terluas, atau luas lingkaran.

[sunting] Luas cincin lingkaran

Suatu cincin lingkaran memiliki luas yang bergantung pada jari-jari dalam R_1\! dan jari-jari luar R_2\!, yaitu

A_{cincin} = \pi (R_2^2 - R_1^2) \!

di mana untuk R_1 = 0\! rumus ini kembali menjadi rumus luas lingkaran.

[sunting] Luas potongan cincin lingkaran

Dengan menggabungkan kedua rumus sebelumnya, dapat diperoleh

A_{potongan\ cincin} = \frac \pi 2 (R_2^2 - R_1^2) \theta \!

yang merupakan luas sebuah cincin tak utuh.

[sunting] Keliling lingkaran

Keliling lingkaran memiliki rumus:

L = 2\pi R\!

[sunting] Panjang busur lingkaran

Panjang busur suatu lingkaran dapat dihitung dengan menggunakan rumus

L = R \theta \!

yang diturunkan dari rumus untuk menghitung panjang suatu kurva

dL = \int \sqrt{1 + \left( \frac{dy}{dx}\right) ^2 } dx \!

di mana digunakan

y = \pm \sqrt{R^2 - x^2} \!

sebagai kurva yang membentuk lingkaran. Tanda \pm mengisyaratkan bahwa terdapat dua buah kurva, yaitu bagian atas dan bagian bawah. Keduanya identik (ingat definisi lingkaran), sehingga sebenarnya hanya perlu dihitung sekali dan hasilnya dikalikan dua.

[sunting] Pi atau π

Nilai pi adalah suatu besaran yang merupakan sifat khusus dari lingkaran, yaitu perbandingan dari keliling K dengan diameternya D:

 \pi = \frac K D

"Ya, Saya Seorang Muslim, Nama Saya Nourdeen ..."

Nourdeen Wildeman bukan tipikal orang yang mau menceritakan ikhwal dirinya masuk Islam. Karena ia malas menjawab pertanyaan-pertanyaan standar seperti, bagaimana ia masuk Islam, mengapa ia masuk Islam, apa reaksi orang tua dan pertanyaan sejenis yang membuatnya bosan.

Ia bahkan mengaku sering "kaget" jika ada Muslim yang bertanya mengapa ia masuk Islam. Dan jawaban yang selalu ia ucapkan adalah,"Well, Islam adalah satu-satunya agama yang benar, ingat?". Tapi sesungguhnya, Wildeman mengaku ia sendiri tidak tahu mengapa memutuskan masuk Islam. Semuanya terjadi begitu saja ... bukan karena ia sedang gelisah mencari kehidupan yang sebenarnya atau sedang mencari Tuhan. Tapi keputusan besar itu berawal ketika ia pergi ke sebuah toko buku antara tahun 2003-2004.

"Saya masuk ke sebuah toko buku, tapi tidak tahu buku apa yang ingin saya beli. Waktu itu saya cuma ingin membaca, dan saya berminat pada buku-buku sejarah, filosofi dan sosiologi yang dijual di toko tersebut," tutur Wildeman mengawali kisahnya.

"Lalu ada sebuah buku berwarna hijau yang menarik perhatian saya, berjudul 'Islam; Values, Principles and Reality'. Saya pegang buku itu, saya lihat-lihat isinya, dan akhirnya saya menyadari bahwa saya cuma tahu sedikit tentang orang Islam tapi tidak tahu apa yang mereka yakini," sambungnya.

Wildeman memutuskan membeli buku itu, untuk mengetahui lebih banyak tentang Islam, apalagi saat itu Islam dan Muslim sedang menjadi bahan pemberitaan media massa dan mempengaruhi masalah internasional di dalam dan di luar Belanda.

Wildeman yang asal Negeri Kincir Angin itu mengakui, sebelum belajar banyak tentang Islam, ia memiliki pandangan yang negatif tentang Islam. Ia pernah punya pemikiran, bagaimana seorang Muslim mengaku sebagai orang yang beragama tapi pada saat yang sama ia menindas isterinya sendiri. Wildeman juga mengaku tak habis pikir, mengapa umat Islam "menyembah" batu berbentuk kubus di Makkah (Ka'bah) padahal batu atau patung tidak punya kekuatan atau bisa membantu manusia. Ia juga menganggap Muslim tidak toleran dengan penganut agama lain.

Setelah buku pertama yang ia beli, Wildeman membaca buku-buku lainnya tentang Islam bertahun-tahun kemudian dan ia mengaku terkejut bahwa apa yang selama ini ia pikirkan adalah bagian dari ajaran Islam dan apa yang selama ini ia kritisi juga dikritisi dalam Islam.

"Saya menemukan dalam Islam bahwa Rasulullah Muhammad Saw berkata, ketaqwaan seseorang bisa terlihat dari bagaimana seseorang itu memperlakukan isterinya. Saya juga menemukan bahwa umat Islam tidak menyembah Ka'bah karena umat Islam justeru tidak boleh menyembah patung dan sejenisnya. Dan saya menemukan, peradaban Islam dalam seluruh sejarahnya, mencontohkan toleransi antar umat beragama," papar Wildeman.

Sayangnya, di lingkungan tempatnya tinggal tidak ada kegiatan dakwah Islam dimana ia bisa langsung berdialog dan bertanya tentang Islam. Pada bulan Ramadhan, Wildeman memutuskan untuk menemui rekan-rekan kerjanya yang Muslim dan mengatakan pada mereka bahwa ia akan ikut berpuasa. Wildeman juga membeli al-Quran dan mencari jadwal imsakiyah di internet.

Saya membawa susu dan kurma ke tempat kerja dan menjelaskan bahwa itu adalah sunnah Rasul. Saya belajar banyak saat bulan Ramadhan itu juga rekan-rekan Muslim lainnya. Kami melewati bulan Ramadhan dengan kegiatan yang menyenangkan. Dan saat idul fitri bagaimana hari pemakaman buat saya, tapi setelah itu semuanya kembali normal," ujar Wildeman menggambarkan kesedihannya saat Ramadan berakhir.

'Alhamdulillah, Akhirnya ...'

Usai Ramadan, Wildeman membayarkan zakatnya ke sebuah masjid. Itulah pertamakalinya ia bertemu dengan bendahara masjid yang menanyakan apakah ia seorang Muslim dan Wildeman menjawab bahwa ia bukan seorang Muslim tapi ia ikut puasa bulan Ramadan lalu.

Wildeman terus menggali informasi tentang Islam dari buku-buku, terutama yang ditulis dari kalangan non-Muslim seperti penulis Karen Amstrong. Wildeman merasakan, setiap pertanyaan yang muncul di kepalanya, selalu ia temukan jawaban yang meyakinkan dalam ajaran Islam.

Tak terasa, Ramadan kembali datang dan ia bertemu lagi dengan bendahara masjid yang sama ketika membayar zakat. Si bendahara bertanya lagi apakah saya sudah Muslim. "Saya menjawab "Belum. Tapi bukankah Anda bilang supaya saya tidak terburu-buru dan santai saja?" Si bendahara mengangguk sambil tersenyum.

Sejak mengenal Islam, Wildeman pelan-pelang menghentikan kebiasaannya minum minuman keras dan merokok. Saat liburan, Wildeman berkunjung ke Turki dan melihat-lihat bagian dalam masjid-masjid besar di negara itu. "Seiring bertambanya hari, saya makin merasakan kehadiran Tuhan dalam kehidupan saya," tukasnya.

Lewat sebuah situs jejaring sosial yang populer di Belanda 'Hyves', Wildeman berkenalan dengan seorang muslimah mualaf. Ia lalu diundang makan malam dan bertemu dengan suami muslimah tadi, seorang Muslim yang taat kelahiran Mesir.

Sepanjang makan malam, mereka berdiskusi tentang Islam. Di pertemuan kedua, Wildeman belajar salat dari keluarga itu dan ketika istirahat sebentar. Suami muslimah tadi yang kemudian menjadi sahabatnya bertanya,"Nah, apakah kamu sudah siap melakukannya (salat)?"

"Ya, saya pikir saya siap," jawab Wildeman.

Ketika itu Wildeman merasa sudah menjadi seorang Muslim, cuma ia belum bersyahadat saja. Dua minggu setelah belajar salat, Wildeman beserta ayahnya dan sahabatnya itu mendatangi sebuah masjid. Imam masjid sudah diberitahu apa maksud kedatangannya.

Imam itu menuntut Wildeman untuk mengucapkan syahadat. Setelah itu membacakan doa untuk Wildeman yang hari itu resmi menjadi seorang Muslim. "Mendengar isi doa itu, saya seperti habis berlari bermil-mil dan sekarang sudah mencapai garis finish. Saya merasa tenang dan bahagia," ujar Wildeman yang diberi nama Islam, Nordeen.

Dan ketika ia mendatangi masjid yang biasa ia kunjungi untuk membayar zakat, ia bertemu lagi dengan bendahara masjid yang sama dan melontarkan pertanyaan serupa apakah ia sudah menjadi seorang Muslim.

Wildeman menjawab sambil tersentum,"Ya Pak, saya seorang Muslim dan nama saya Nourdeen."

Dan si bendaharawa dengan senang berkata,"Alhamdulillah, akhirnya ...".

Milyuner AS Yang Juga Pengacara Michael Jackson Masuk Islam

Seorang miliyuner Amerika, Mark Shaffer mendeklarasikan keislamannya di Saudi Arabia pada hari Sabtu 17 Oktober 2009 yang lalu. Saat itu Mark sedang berwisata ke Saudi Arabia untuk mengunjungi beberapa kota terkenal seperti Riyadh, Abha dan Jeddah selama 10 hari.

Mark adalah seorang miliyuner terkenal dan pengacara kawakan di Los Angeles Amerika Serikat khususnya terkait hukum perdata. Kasus besar terakhir yang ditanganinya ialah terkait dengan penyanyi pop terkenal Amerika Michel Jackson sepekan sebelum ia meninggal.

Seorang guide wisata yang menemani Mark selama 10 hari di Saudi, Dhawi Ben Nashir menceritakan : Sejak menginjakkan kakinya pertama kali di Saudi Mark mulai bertanya tentang Islam dan shalat. Sesampai di Saudi, Mark menginap di kota Riyadh selama dua hari. Selama di Riyadh Mark sangat concern pada Islam. Setelah itu kami pindah ke kota Najran, terus ke Abha dan Al-Ula. Di sana terlihat sekali ketertarikannya pada Islam, Khususnya saat kami keluar berwisata ke padang pasir. Mark kaget saat meilahat tiga pemuda Saudi yang mendampingi kami di Al-Ula, karena mereka shalat di atas bentangan padang pasir yang amat luas. Sungguh sebuah pemandangan yang sangat menakjubkan.

Setelah dua hari di Al-Ula, kami pergi ke Al-Juf. Sesampai di Al-Juf, Mark minta dicarikan buku-buku tentang Islam. Lalu saya berikan beberapa buku tentang Islam. Semua buku tersebut dibaca habis oleh Mark. Esok paginya, dia minta saya mengajarkannya shalat. Sayapun mengajarkannya shalat dan bagaimana cara berwudhuk. Lalu dia ikut shalat di samping saya.

Setelah shalat, Mark bercerita bahwa dia sekarang sangat tentram jiwanya. Sore Kamisnya, kami meninggalkan Al-Ula menuju kota Jeddah. Selama di perjalanan dia terlihat serius sekali membaca buku-buku tentag Islam. Pagi hari Jumatnya, kami mengunjungi kota tua Jeddah. Sebelum waktu sahalat Jumat masuk, kami kembali ke hotel dan saya minta izin padanya untuk shalat Jumat. Saat itu Mark berkata pada saya : Saya ingin ikut Anda shalat Jumat agar saya menyaksikannya seperti apa shalat Jumat itu. Lalu saya jawab : welcome…

Kamipun pergi ke sebuah masjid yang tidak jauh dari hotel tempat kami menginap di Jeddah. Karena agak terlambat, saya dan sebagian jamaah shalat di luar masjid karena jamaahnya yang mebludak. Terlihat Mark mengamati jamaah apalagi setelah selesai shalat Jumat, mereka salaing bersalam-salaman dengan wajah yang cerah dan gembira. Mark semakin kagung dengan pemandangan tersebut.

Setelah kami pulang ke hotel, tiba-tiba Marka menyampaikan kepada saya keinginannya untuk masuk Islam. Lalu sya katakan padanya : Silahakan Anda mandi terlebih dulu. Seteah dia mandi saya bimbing Mark mengucapkan dua kalimat syahadat kemudain dia shalata sunnah dua rakaat. Setelah itu, Mark mengungkapakan keinginannya untuk mengunjungi Masjid Haram di Makkah dan shalat di sana sebelum dia meninggalkan Saudi Arabia.

Untuk dapat mewujudkan keinginan beliau, kami pergi ke kantor Dakwah dan Irsyad di kawasan Al-Hamro’ Jeddah untuk mengambil bukti formal keislamannya agar dapat memasuki kota Mekkah dan Masjid Haram. Lalu Mark diberi sertifikat sementara masuk Islam. Karena beberapa anggota grup yang mengikuti kunjungan Mark ke Saudi Arabia sudah harus kembali ke Amerika sore Sabtunya, Al-Hamdullah, Ustadz Muhammad Turkistani bersedia mengantarkan Mark Ke tanah haram Mekkah pagi itu juga.

Terkait kunjun gan Mark ke Masjid Haram, Ustazd Muhammad Turkistani menceritakan : setelah Mark medapatkan sertifikat Islam sementara kamipun langsung berangkat menuju Masjid Haram yang mulia. Ketiak dia menyaksikan Masjid Haram, tampak sekali wajahnya sangat cerah dan memancarkan kegembiraan yang luar biasa. Ketika kami masuk ke dalam Masjid Haram dan menyaksikan langsung Ka’bah, kegembiraannya semakin bertambah. Demi Allah saya tidak bisa mengungkapkannya dengan lisan akan pemandangan tersebut. Setelah beliu tawaf mengelilingi Ka’bah yang mulia, kami shalat sunnah dan kemudian keluar dari Masjid Haram. Saya lihat Mark sngat berat un tuk berpisah dengan Masjid Haram.

Setelah Mark Mengumumkan keislamannya, dia sempat mengungkapkan kebahagiaanya pada Koran Al-Riyadh sambil berkata : Saya tidak sanggup mengungkapkan perasaan saya saat ini. Akan tetapi, sekarang saya baru dilahirkan kembali dan kehidupan saya baru dimulai…Lalu dia menambahkan : Saya sangat bahagia. Kebahagiaan yang saya rasakan tidak sanggup saya ungkapkan pada Anda saat saya berkunjung ke Masjid Haram dan Ka’bah yang mulia.

Terkait pertanyaan langkah ke depan setelah ia masuk Islam, Mark menjelaskan : saya akan belajar lebih banyak tentag Islam, akan m

endalami agama Allah ini (Islam) dan akan kembali lagi ke Saudi Arabia untuk menunaikan ibadah Haji.

Terkait faktor pendoring masuk Islam, Mark menjelaskan : Sebelumnya saya sudah memiliki informasi tentang Islam, tapi sangat sedikit. Ketika saya berkunjung ke Saudi dan menyaksikan langsung kaum Muslimin di Saudi dan saya saksikan mereka menunaikan shalat, saya merasakan sebuah dorongan yang kuat

untuk mengenal lebih banyak lagi tentang Islam. Ketika saya membca informasi yang benar tentang Islam, sayapun yakin bahwa Islam adalah agama yang haq (benar).

Pagi Ahad 18 Okteber 2009, Mark meninggalkan Bandara King Abdul Aziz Jeddah menuju Amerika. Sebelum meninggalkan Jeddah, saat mengisi fomulir imigrasi, Mark mencantumkan agamanya adalah ISLAM.

Selamat jalan Mark… Semoga Allah memberkahi Anda dan menjadikan Anda seorang Muslim yang taat dan Da’i yang akan mengajak masyarakat Amerika untuk menikmati kebahagiaan Islam sebagaimana yang Anda rasakan, agar mereka, khusunya pemerintah Amerika tidak takut kepada Islam. Karena hanya Islamlah yang mampu menyelamatakan umat manusia di dunia dan di akhirat kelak...Amin…

Harga Mahal Perang Iraq, Mr. Bush!

Sejauh mana perang di Iraq bermakna buat Amerika? Mungkin hanya sebuah supremasi semu belaka.

Konon, ada sebuah humor satir tentang perang Iraq. Ketika seorang seorang sutradara film Hollywood ditanya mengapa belum ada film tentang perang di Iraq, ia berdeham, seraya menjawab, “Mengapa harus ada film perang di Iraq? Kita kan menang di sana?”

Amerika memang menang perang di Iraq. Tetapi pada kenyataannya, perang yang dijadikan pelampiasan pasca-tragedi 9/11 yang belum ketahuan juntrungannya itu, telah menorehkan luka yang dalam.

Apalagi kalau bukan begitu banyaknya korban tentara AS yang mati di sana—bahkan melebihi jumlah korban di WTC itu sendiri.

“Saya percaya, keputusan presiden George Bush untuk mengobarkan perang di Iraq merupakan sebuah blunder besar dalam sejarah Amerika.” Ujar Paul Findley, seorang Republikan. Dan prediksinya terbukti benar.

Perang Iraq yang diluncurkan beberapa tahun yang lalu sebagai bagian dari program yang disebut memerangi teroris telah meminta banyak kepada Amerika. Bush mengklaim bahwa menggulingkan Saddam Hussein ketika itu adalah untuk menghentikan jaringan Al Qaidah dengan sang mantan presiden Iraq itu.

Sekadar informasi, 9/11 menelan korban sekitar 2978 orang. Sementara sampai sejauh ini, perang Iraq telah menelan korban dari tentara AS sendiri berjumlah 4367—sebagaimana yang telah dikonfirmasikan oleh The DoD.

Ketika Pintu-Pintu Masjid Dibuka di Swiss

Muslim Swiss berinsiatif untuk mengakhiri polemik anti menara masjid yang melanda negeri itu dengan melakukan program khusus membuka pintu-pintu masjid di seluruh Swiss bagi kalangan non-Muslim. Dengan program ini, komunitas Muslim berharap bisa membuka dialog yang seluas-luasnya dan meluruskan pandangan yang salah kalangan non-Muslim, terutama mereka yang ikut menolak pembangunan menara masjid di Swiss.

Tanggal 29 November mendatang, masyarakat Swiss akan melakukan referendum untuk menentukan apakah akan diberlakukan larangan bagi pembangunan menara bagi masjid-masjid yang ada di Swiss. Referendum itu adalah gagasan dari Partai Rakyat Swiss (SVP) yang sejak lama menolak bangunan menara bagi masjid-masjid di negara itu. SVP mengklaim, menara masjid adalah simbol hukum Islam yang tidak sesuai dengan sistem hukum di Swiss.

Gagasan itu menimbulkan polemik di kalangan masyarakat Swiss. Pemerintah Swiss sendiri mengecam kampanye SVP untuk melarang pembangunan menara masjid bertentangan dengan konstitusi dan sebagai tindakan yang diskriminatif. Sementara para uskup Gereja Katolik Roma menyerukan agar masyarakat tidak ikut-ikutan dalam referendum yang digagas SVP.

Menyusul polemik itu, komunitas Muslim menggagas acara "open mosque" yaitu program membuka pintu masjid selebar-lebarnya bagi non-Muslim Swiss, di seluruh masjid di Swiss. Presiden Federasi Organisasi Islami di Swiss, Hisham Maizar berharap acara ini akan membuka dialog dan sikap saling memahami yang lebih baik antara masyarakat non-Muslim dan komitas Muslim di negeri itu.

Saat ini, ada sekitar 200 masjid di seluruh Swiss dan hanya empat masjid yang dilengkapi dengan menara. Selama program "open mosque" berlangsung, para relawan akan menerima dan menjawab pertanyaan para pengunjung yang datang. Para pengunjung non-Muslim juga diajak untuk melihat bagaimana umat Islam menunaikan salat berjamaah di masjid.

Banyak kalangan non-Muslim di Swiss yang antusias dengan acara tersebut. Seorang wartawan BBC yang mengunjungi sebuah masjid di Zurich mengatakan dia dan beberapa pengunjung non-Muslim lainnya sangat menikmati program tersebut.

Saat ini terdapat lebih dari 400.000 Muslim di Swiss. Dan dari berbagai polling menunjukkan bahwa mayoritas masyarakat Swiss menolak kebijakan larangan terhadap menara masjid.

Erdogan : Menyerukan Swiss Meninjau Keputusannya Larang Menara Masjid

Perdana Menteri Turki Recep Tayep Erdogan menyerukan pemerintahan Swiss untuk meninjau ulang hasil referendum yang memutuskan untuk melarang pembangunan menara masjid di negeri coklat putih itu.

"Telah menjadi kewajiban kita untuk mengajak Swiss dengan cara yang elegan untuk meninjau ulang keputusan pelarangan membangun menara masjid tersebut," kata Erdogan di hadapan sidang parlemen Turki, kemarin (1/12).

Erdogan juga menyatakan, pihak Swiss butuh untuk diyakinkan jika keputusan pelarangan tersebut merupakan keputusan yang kurang bijak dan bisa menjerembabkan pada kubangan diskriminasi dan rasisme--dua hal yang sangat dikutuk oleh prinsip hidup masyarakat Eropa.

Kebencian terhadap Islam, lanjut Erdogan, atau Islamofobia merupakan kejahatan kemanusiaan, sama halnya dengan kejahatan anti-semit yang sangat ditabukan di Eropa.

Ditambahkan PM Turki yang populer itu, masalah ini harus segera dituntaskan. Dan menjadi kewajiban umat Muslim di seluruh dunia juga untu membantu Swiss menuntaskannya.

Di sisi yang lain, Presiden Turki Abdullah Gul menyatakan, keputusan pelarangan dibangunnya menara masjid di Swiss merupakan "aib" bagi masyarakat Swiss sendiri. Hal tersebut justru yang menelanjangi Swiss, yang dikenal dengan prinsip menghormati perbedaan dan tradisi damainya, di hadapan publik internasional.

Sutradara Jerman-Turki: Saya Boikot Swiss

Seruan boikot terhadap Swiss terkait hasil referendum yang melarang pembangunan menara masjid di negeri itu makin meluas. Sutradara keturunan Jerman-Turki, Fatih Akin menyatakan ikut memboikot Swiss sebagai bentuk protes atas larangan tersebut.

"Referendum itu bertentangan dengan apa yang saya pahami tentang humanisme, toleransi dan keyakinan saya tentang kehidupan yang harmonis antara manusia yang berasal dari beragam latar belakang, ras dan agama," kata Akin dalam surat terbuka yang ditulisnya.

Ia juga mengatakan bahwa ia lahir dari keluarga Muslim dan kedua orangtuanya tidak pernah menganggap menara masjid sebagai simbol poilitik Islam tapi semata-mata hanya sebagai pelengkap arsitektur tempat ibadah mereka. "Saya pribadi merasa terpengaruh dengan referendum itu. Itulah sebabnya saya menyatakan tidak mau berkunjung ke Swiss dan memutar film-film saya di sana," tukas Akin.

Akin rencananya akan memutar film komedi besutannya berjudul "Soul Kitchen" di Zurich pada tanggal 16 Desember mendatang. Film itu memenangkan penghargaan khusus para juri dalam Festival Film Venice bulan September kemarin.

Seruan boikot Swiss juga disampaikan seorang menteri Turki yang menyerukan agar umat Islam menarik semua dananya yang disimpan di bank-bank Swiss sebagai bentuk protes terhadap larangan menara masjid.

Amerika: Kerajaan Superpower Di Tepi Jurang

AS mungkin telah memenangkan perang dingin dan 9/11. Tapi sekarang, kondisi ekonomi mereka telah membahayakan kekuatan global mereka sendiri.
Sebutlah ini geometri fraktal dari sebuah krisis fiskal. Jika Anda terbang melintasi Samudra Atlantik pada hari yang cerah, Anda dapat melihat ke bawah dan melihat fenomena yang sama tetapi dalam empat skala yang sama sekali berbeda. Pada satu ekstrem ada Islandia yang kecil. Lalu ada sedikit Irlandia, diikuti dengan si ukuran sedang, Inggris.

Semua negara itu lebih kecil daripada Amerika Serikat. Tapi dalam semua kasus krisis ekonomi, negara-negara itu mengalami hal yang sama: krisis perbankan yang akut, diikuti oleh krisis fiskal yang besar pula. Itu semua karena tindakan pemerintahnya yang telah mengeluarkan dana bail out untuk menyelamatkan system keuangan swasta.

Ukuran itu penting, tentu saja. Untuk negara-negara kecil, krisis keuangan adalah masalah besar. Namun untuk Amerika Serikat, krisis fiskal adalah sebuah ketakutan terbesar dalam keseimbangan ekonomi. Para ahli militer mempertanyakan pengiriman 30.000 tentara tambahan ke Afghanistan dan menyebutnya sebagai momen sesaat. Kenyataannya, keputusan Barack Obama—presiden AS—akan menggoyahkan keamanan negara dalam jangka panjang. Sebutlah Amerika sebagai negara superpower, jika Anda mau, atau kerajaan, tapi kemampuannya dalam mengelola keuangannya sangat terikat dengan kekuasaan global militernya. Suatu hal yang mencekik.

John Maynard Keynes pernah berdebat bahwa menaikkan anggaran utang federal akan menghindari depresi jilid dua. Mungkin, meskipun sebagian pihak akan mengatakan bahwa stimulus fiskal telah membumbung namun sihir dari pengaliannya berubah menjadi nol. Kredit menjadi sangat laten, karena segala macam kenaikan di Amerika akan turun lebih rendah tanpa adanya pengeluaran dari pemerintah. Itu bukan sesuatu yang mengejutkan. Ingat, apa yang membuat sebuah stimulus berhasil adalah perubahan dalam memimjam semua sektor publik. Karena pemerintah federal telah mengalami defisit, dan karena negara juga menaikkan pajak dan memangkas anggaran, ukuran stimulus yang sebenarnya akan terus turun.

Ayo kita lihat fiskal AS di tahun 2009. Berjumlah lebih dari $1,4 trilyun—sekitar 11,2 persen dari GDP, menurut Congressional Budget Office (CBO). Itu adalah angka defisit stimulus paling besar sejak tahun 1942. Artinya, orang Amerika mempunyai kebijakan fiskal yang sama dengan ketika terjadi perang dunia, padahal perangnya sendiri tidak ada. Mungkin betul, AS tengah berperang di Afghanistan dan masih menempatkan pula beberapa ribu pasukan di Iraq, tapi “kontribusi” mereka pada badai fiskal hanya 1,8 persen dari GDP, bahkan jika diakumulasikan dari $3,2 trilyun seperti yang dipublikasikan oleh ekonom Kolumbia, Joseph Stiglitz di bulan Februari 2008.

$1.4 trilyun hanya permulaan. Menurut CBO, defisit pemerintah akan mencapai 11,2 persen tahun ini, 6,1 persen pada 2012, dan 3,7 persen pada 2012. Setelah itu, angka defisit akan terus bertahan di 3. Sementara dalam terminologi dollar, total utang yang meningkat adalah dari $5,8 trilyun pada tahun 2008 menjadi $14,3 trilyun di tahun 2011! Artinya, dari 41 persen menjadi 68 persen.

Dalam kata lain, orang Amerika akan menanggung utang selama sisa hidupnya. Setidaknya sampai pajak dipotong, tak akan pernah ada anggaran yang seimbang. Katakanlah, seseorang sekarang ini hidup sampai 30 tahun kemudian dan mengiringi kematian kakeknya yang berusia 75 tahun. Pada tahun 2039, utang federal terhadap masayrakat akan mencapai 91 persen dari GDP—itu menurut CBO. Paul Krugman, seorang ekonom menyindir, tak ada yang perlu dikhawatirkan, karena pada tahun 1945, defisit AS mencapai 113 persen.

Tapi itu tahun 1945, bukan 2039. Utang akan menerjang sampai 215 persen pada 2039, dan betul, dua kali lipat lebih dari seluruh ekonomi AS. Ini bukan cuma sekadar prediksi. Ini adalah suatu efek dari ketidakseimbangan anggaran dan pengeluaran, yang sekarang, semua implikasinya telah begitu jelas.